Halo semuanya..
Selamat datang di blogku, kali ini saya akan menjelaskan sesuai dengan judul yaitu mengenai Manajemen Proyek Perangkat Lunak , adapun isi artikel pada kali ini merupakan hasil dari pemikiran dan pemahaman saya terkait judul yang akan dibahas, tanpa embel-embel , tanpa basa basi saja langsung kita bahas !!!
https://miro.medium.com/max/1400/1*ivSTmdxoOWOEwj26KFMhFg.jpeg
Pengertian :
Seperti biasa didalam blogku kita awali topic dengan pengertian yang akan lebih mudah difahami bersama.
"Manajemen Proyek Perangkat Lunak" :
Berfikir tentang kata "Manajemen" , "Proyek" dan "Perangkat Lunak", tentu sekilas dapat kita bayangkan dan dapat dimengerti tetapi susah rasanya ingin dijelaskan dari pemikiran kita secara lisan, disini kata "Manajemen" saya artikan sebagai perencanaan/penataan/penstrukturan terhadap sesuatu entah itu sebuah subjek maupun objek. Sedangkan kata "Proyek" saya artikan sebuah perencaaan yang awalnya memiliki tujuan dan akhirnya memiliki hasil. Adapun kata "Perangkat Lunak" itu sebagai wujud hasil dari pengerjaan yang berupa virtual memiliki fungsional dan diperlukan.
Jadi, apabila diartikan apa itu "Manajemen Proyek Perangkat Lunak" maka itu adalah sebuah perencaaan terstruktur yang memiliki tujuan dan hasil akhir yaitu membangun sebuah perangkat lunak yang memiliki fungsi dan diperlukan.
Kalau ditanya keterkaitan "Proyek" dengan "Manajemen Proyek Perangkat Lunak", maka saya jawab proyek itu bagaikan bangunan rumah dimana tentunya dalam membangun rumah memiliki tujuan yaitu untuk tempat tinggal dan berlindung, dalam membangun rumah tentunya tidak asal-asalan membangun, hal itu diperlukan perencanaan dan perhitungan untuk keperluan membangun rumah, nah disinilah "Manajemen" ini berjalan untuk mengerjakan dan menghasilkan "Proyek" dengan baik sesuai harapan.
Proyek tentunya tidak seorang diri dapat dilaksanakan, diperlukan beberapa pihak lain untuk membangun tersebut dan diperlukan juga dana agar dapat berjalan.
Kesimpulan :
Kesimpulan yang dapat diambil mengenai penjelasan diatas bahwa proyek merupakan rencana yang memiliki tujuan dan hasil, apabila agar hal itu berhasil diperlukan manajemen yang baik terhadap proyek tersebut, kalau proyek terkait perangkat lunak maka direncanakan dengan baik hingga akhir.
Sumber : Pemikiran Mimin sendiri.
Komentar
Posting Komentar